

Kyushu J7W1 SHINDEN..memang nama yang hampir tak pernah terdengar di masa PDII/WWII apalagi sekarang?yang sudah pasti familiar adalah nama dari pesawat yang sudah lama melegenda yaitu Mitsubishi A6M ZERO, lalu apakah sebenarnya J7W1 Shinden itu sendiri?? ini adalah nama salah satu pesawat tempur(prototype) milik jepang pada masa itu. Bila dilihat secara struktural memang tergolong aneh, bentuknya mirip pesawat pada zaman PDII pada umumnya namun posisi depan belakang terbalik sehingga Baling-baling dan sayap utama berada di belakang(?) sedangkan elevator belakang pindah fungsi jadi canard di depan. Lalu kemana perginya sang rudder?? rudder diletakkan di sayap utama(?). Memang aneh tapi ini merupakan improvisasi yang bagus dari jepang(meskipun akhirnya tidak sempat turun sepenuhnya ke medan tempur). Tapi bayangkan saja, pesawat ini bisa enembus kecepatan 750 km/jam yang pada saat itu masih mustahil untuk pesawat bermesin propeller/baling-baling(lain cerita jika bicara tentang me-262 jerman yang bermesin jet). Shinden juga dilengkapi persenjataan yg oke, yaitu 4 buah kanon 30mm yang terpasang di hidung serta cantelan bom berkapasitas lebih dari 120 kg. Dengan spesifikasi sedemikian rupa pesawat ini sudah cukup mumpuni bila ditugasi mengebom atau menyerang wilayah musuh(strike and run) serta untuk menguasai pertempuran udara(Air Supremacy). Namun pesawat ini baru muncul di medan tempur di penghujung perang sehingga tidak banyak rekor yang dibuat oleh pesawat ini, dan tidak banyak pula yang tahu tentang pesawat ini.(untuk sejarahnya cukup misterius dan cukup menarik untuk dipelajari lagi.)